Lebih Bagus Mana Blender Plastik atau Blender Kaca?
Lebih bagus mana? blender plastik atau blender kaca?. Kebanyakan orang-orang akan bertanya-tanya kepada saudaranya atau langsung bertanya kepada penjual alat dapur ini sebelum membelinya. Namun, setelah membeli blender hal yang kadang terjadi adalah rasa penyesalan setelah membeli blender dengan jenis yang tidak sesuai dengan kebutuhan sehari-hari bahkan blender yang salah dibeli ini hanya disimpan saja atau dijual lagi ke orang lain atau bahkan sudah disimpan terlalu lama, blender salah beli inipun diberikan saja ke saudara atau tetangga sebelah. Hal inilah yang membuat JualElektronik.com merasa harus memberikan solusi yang tepat kepada para konsumen untuk membeli blender yang paling cucok untuk kebutuhan sehari-hari para customer tercinta JualElektronik.com
Selain bahan pada blender itu sendiri, spesifikasi pada setiap blender juga berbeda-beda yang terkadang membuat anda semakin bingung memilih mana blender yang paling tepat untuk digunakan di rumah atau di restauran anda. Hal yang paling utama sebelum membeli blender adalah :
1. Biasakanlah untuk membeli barang sesuai kebutuhan. Dalam hal ini kebutuhan untuk memasak atau membuat minuman anda di dapur atau di restauran milik anda sangat diperlukan.
Jika kebutuhan dan kegiatan anda dalam memasak atau membuat minuman terbilang aktif atau sering (seperti penjual minuman jus yang membutuhkan blender setiap saat berdagang atau restauran yang membutuhkan kecepatan dalam menyajikan hidangan kepada pelanggan) sebaiknya anda membeli blender dengan berbahan kaca. Karena jika anda membeli blender berbahan plastik, maka pada bagian bawah gelas blender (di daerah sisi-sisi yang berdekatan dengan pisau blender) tidak akan kuat digunakan terlalu sering sehingga menyebabkan bagian bahwa blender akan terlihat kusam dan sulit untuk dibersihkan hal ini yang mengakibatkan kualitas minuman kurang bersih.
2. Cari lebih banyak informasi mengenai blender yang akan anda beli dan anda gunakan untuk kebutuhan sehari-hari
3. Lihat Spesifikasi Pada Blender
Saat ini banyak sekali tipe blender dengan kecepatan motor yang beragam, semakin cepat kerja motor maka semakin cepat bahan makanan yang anda masukan menjadi halus, namun anda juga harus memperhitungkan hal ini semakin cepat kerja motor maka semakin besar konsumsi daya listrik yang anda perlukan.
4. Perhatikan Perawatan Blender
Blender kaca, blender plastik maupun jenis peralatan lainnya sama-sama memerlukan perawatan yang tepat agar dapat digunakan untuk waktu yang lama. Blender jenis kaca memerlukan perawatan yang khusus karena bahan jenis kaca mudah sekali pecah jika terjatuh sehingga baik sebelum maupun sesudah menggunakan blender berjenis kaca harus diletakan ditempat yang aman.
Blender plastik juga memerlukan perawatan yang sama. Seperti informasi yang sudah diberitahukan sebelumnya jika anda menggunakan blender plastik untuk waktu yang sering akan menyebabkan bagian sisi blender dekat pisau akan menjadi kusam, namun keunggulan blender plastik adalah bahannya tidak mudah pecah saat terjatuh.