microwave converter blog jualelektronik

Apa Sih Arti Microwave Convection? Apa Bedanya Dengan Microwave Biasa?

“Apa sih microwave convection ? lalu apa bedanya dengan microwave biasa ?”
sebelum membeli microwave pastinya anda mencari tahu terlebih dulu mengenai microwave itu sendiri, tetapi banyaaaak sekali jenis-jenis microwave yang berbeda-beda dan membuat anda bingung untuk memilih jenis microwave mana yang tepat untuk anda gunakan di rumah.

Kali ini JualElektronik.com akan membahas mengenai microwave convection. Microwave convection merupakan fitur yang terdapat pada pada microwave yang berfungsi untuk memasak/memanggang dengan cepat yang dapat menghasilkan warna coklat dengan tekstur masakan garing pada makanan seperti oven traditional.

Berbeda dengan microwave biasa yang hanya akan memasak luar dan dalam daging dengan merata, tetapi tekstur pada bagian luar makanan tersebut tidak secara alami berwarna coklat dan dengan microwave convection-lah maka akan menghasilkan tekstur masakan pada bagian luar makanan menjadi coklat.

Microwave convection menggunakan kipas untuk menekan tekanan udara panas di seluruh ruangan microwave untuk memasak makanan yang bekerja dari luar ke dalam pada makanan tersebut.

Microwave-Converter-blog jualelektroni.com_bagian-kipas converter

Bagian magnetron dibuat untuk mengalirkan energi di dalam microwave dan akan menghasilkan gelombang micro dengan frekuensi tinggi sekitar 2,45 GHz. Pemanasan dengan gelombang mikro mempunyai kelebihan yaitu pemanasan lebih merata karena bukan mentransfer panas dari luar saja, tetapi membangkitkan panas dari dalam microwave tersebut. Hal ini akan menghemat energi untuk pemanasan sehingga proses pemanasan menjadi lebih merata.

Microwave-Converter-blog jualelektroni.com_cara-kerja

Oleh karena itu, anda dapat menggunakan microwave convection untuk membuat kue dan daging panggang dan akan menghasilkan warna coklat yang sempurna dengan cepat dibandingkan menggunakan microwave biasa.

hasil-dari-microwave-converter_

Sekian artikel dari kami semoga bermanfaat dan nantikan artikel selanjutnya mengenai Microwave di Blog JualElektronik.com .

Baca juga artikel mengenai cara kerja microwave oven.