Jenis Jenis Kompor Gas

Kompor gas sudah tak asing lagi, tak seperti beberapa tahun yang lampu, dimana penggunaan kompor dengan tabung gas masih sangat jarang. Kini, setiap rumah menggunakan kompor gas dan sangat jarang ditemui yang memakai kompor minyak tanah maupun kayu. Peredaran dan dikenalnya kompor gas di beberapa tahun lalu melalui sosialisasi dan upaya lainnya mendapatkan respond yang positif. Bahkan memang tak ada pilihan untuk memilih kompor selain kompor gas. Bagaimana bisa tidak, minyak tanah langka dan mahal, sedangkan kayu juga mahal dan cukup sulit ditemui.

Cari tahu juga macam macam kompor gas dan harganya.

Kompor gas sendiri tidaklah menakutkan selama dipasang dan digunakan dengan benar. Bahkan sangat praktis dan nyaman. Memasak tinggal klik pematik dan api menyala siap untuk mengolah setiap masakan di atasnya. Menarik, kan? Tak hanya itu saja, pertumbuhan kompor bertabung gas semakin tajam, hingga disusul oleh berbagai macam.

Jenis kompor gas tak hanya ada satu, melainkan banyak. Lantas, apa sajakah jenis jenis kompor gas itu? Cek berikut:

Kompor Gas Meja Atau Kompor Top Plate

Merupakan model kompor gas yang paling umum. Bisa jadi, kompor top plate ini ialah kompor pemula dari sekian banyak macam macam kompor gas yang ada. Tipe kompor gas meja seperti namanya yang ditempatkan di atas meja. Mudah dipindahkan dimana saja.

Harga Kompor Gas 1 Tungku Kirin - KGS310S

Kompor Gas Tanam

Keperti namanya, model kompor gas tanam ditanamkan pada meja. Pemasangannya bersifat permanen karena tertanam pada sisi meja dapur. Macam kompor gas tanam itu sendiri ada beberapa, seperti:

  • Kompor gas tanam biasa
  • Kompor gas tanam dan oven
  • Kompor gas tanam induksi.

Rinnai Kompor Tanam 3 Tungku Glass - RB3AG(BK)

Kenali tips dan cara memilih kompor gas disini.

Kompor Gas Komersil

Kompor yang bermaterial dari besi cor. Kokoh dan kuat. Sangat cocok untuk menompang beban yang berat. Seringkali digunakan oleh pedagang maupun rumah makan. Macam kompor gas komersil itu sendiri ada yang satu tungku dan dua tungku, dengan model gas bertekanan tinggi ataupun low pressure.

Harga Kompor Gas Komersil 1 Tungku HP 5-B Winn Gas

Kompor gas portable

Kompor gas yang super fleksibel karena bisa digunakan di indoor hingga dibawa kemana saja. Model kompor gas portable kerap kali difungsikan untuk kompor gas camping. Dengan bahan bakar dari gas kaleng yang minimalis, memasak saat berkemah jadi lebih mudah dan menyenangkan. Ada pula jenis kompor portable 2 in one yang bisa dikombinasikan dengan gas butane atau gas kaleng dan kompor gas LPG.

Harga Kompor Gas Portable Butane Winn Gas - 1A

Kompor Gas Listrik

Jenis jenis kompor gas tidaklah selalu menggunakan bahan bakardari gas. Terdapat kompor listrik yang kenerjanya memakai daya dari volt listrik. Di kenal juga dengan kompor gas induksi, hanya saja, kompor induksi lebih mengutamakan perabotan yang terbuat dari stainless steel. Sama-sama berfungsi dengan hantaran listrik, model kompor gas induksi sangatlah flat, tetapi untuk kompor gas listrik ada yang datar ada pula yang tidak.

Harga Induction Cooker Cosmos CIC996

Ada banyak sekali jenis jenis kompor yang diproduksi dan beredar dipasaran. Ditambah lagi, macam macam merk kompor gas yang ada sangatlah banyak, entah itu made in lokal maupun import. Di Jualelektronik.com, Anda bisa menjumpai macam macam kompor gas dan harganya secara mendetail dan lengkap. Atau bisa datang langsung ke Ruko Harco Blok P Nomor 28-29, Mangga Dua, Jakarta Pusat.