Cara Memasang Kompor Gas Rinnai
Ada banyak sekali pilihan kompor gas Rinnai yang cocok untuk digunakan di Dapur. Beda jenis kompornya, kemungkinan beda cara pemasangannya pun ada. Seperti misalnya, kompor gas tanam Rinnai, kompor tanam induksi, kompor gas Rinnai komersial maupun kompor gas Rinnai top plate. Masing-masing memiliki cara yang tak sama. Apa sajakah itu? Cek berikut:
Cari tahu cara memasang kompor gas lainnya disini.
Cara Memasang Kompor Gas Tanam Rinnai
Sebelum memasang kompor gas tanam Rinnai, terdapat beberapa hal yang harus dipersiapkan, yakni:
- Ukuran kompor gas tanam yang disesuaikan dengan ukuran meja dapur. Dimana ukuran kompor tanam lebih kecil dibandingkan space meja
- Alat pengukur untuk mengatur ukuran meja dapur yang akan ditempati kompor tanam
- Alat-alat penunjang lainnya.
Selanjutnya, proses pemasangan kompor tanam dimulai, seperti dengan langkah-langkah berikut:
- Cari tahu ukuran kompor gas Rinnai terlebih dahulu
- Buatlah ukuran pada meja dapur sesuai dengan kompor tanam
- Lubangi meja dapur
- Pasang kompor tanam, pakai alat-alat penunjang
- Pasang selang ke regulator kompor, kemudian ke tabung gas. Sisi selang kompor satunya di pasang ke kompor tanam
- Pastikan semua fix, barulah kompor tanam bisa dinyalakan.
Cara Memasang Kompor Gas Rinnai Top Plate
Cara memasang kompor gas model meja sangatlah sederhana. Tetapi, untuk mendapatkan hasil lebih optimal, pastikan beberapa hal berikut:
- Model kompor gas meja sesuai yang dibutuhkan
- Tentukan space dimana kompor top plate akan diposisikan. Perhatikan tata letak kompor agar aman dan nyaman digunakan
- Komponen kompor gas lainnya seperti tabung gas, regulator dan selang kompor.
Setelah fix, langkah-langkah pemasangan kompor gas dapat dimulai dari:
- Tempatkan kompor gas Rinnai di posisi meja dapur yang diinginkan
- Atur dan beri jarak antara kompor gas dengan tabung gas
- Sambungkan selang kompor dengan regulator, kemudian dari regulator dipasang ke tabung gas. Pastikan pengait terpasang erat
- Sambungkan sudut selang satunya ke kompor gas Rinnai. Tunggu sebentar, dan awasi. Adakah bunyi desis dari tabung gas atau tidak. Cek juga yang lainnya. Jika aman, kompor gas Rinnai bisa digunakan.
Cari tahu juga ukuran kompor gas Rinnai 2 tungku disini.
Cara Memasang Kompor Gas Rinnai Portable
Kompor gas Rinnai portable memiliki desain yang ringkas. Cara memasang kompor gas Rinnai inipun sangat sederhana. Tidak perlu selang maupun regulator kompor, cukup tabung gas kaleng yang dipasangkan pada space di sisi kompor. Tabung gas dipasang di samping kompor lalu ditutup untuk lebih mengamankan. Barulah kompor portable bisa digunakan dengan baik.