Kompor Gas Modern

Kompor gas modern memang telah mendominasi di berbagai dapur, sedari kitchen pribadi hingga dapur restoran. Pasalnya, kompor modern jauh lebih menunjang, praktis, efektif dan ringkas. Kompor gas modern itu sendiri tampil dengan berbagai model, yang masing-masing memiliki desain berkelas dan berkualitas. Tentu saja sebagai kompor gas terbaru yang lebih mengkondisikan kebutuhan dapur secara optimal, aktifitas memasak jadi lebih kondusif dan efektif. Adapun bagian dari model kompor gas modern yang menunjang tersebut ialah:

Lihat juga kompor gas yang bagus disini.

Kompor Gas Duduk

Sering disebut dengan kompor gas biasa yang diposisikan duduk di atas meja dapur. Kompor gas terbaik dengan desain top plate tampil dengan berbagai variasi. Modelnya pun up date, sehingga selalu ada yang baru untuk dipilih. Tak jarang modern gas stove model duduk menawarkan desain yang unik dan inovatif. Alhasil, desain interior serta eksterior tak terlepas dari nilai dinamik.

Harga Kompor Gas 1 Tungku Kirin - KGS310S

Kompor Gas Freestanding

Model kompor gas modern satu ini hampir mirip dengan kompor tanam. Kompr gas freestanding bisa berdiri sendiri dengan beberapa tungku kompor tanam yang di sisi bawah berperan sebagai oven. Tampak seperti kompor gas tanam oven yang memiliki meja dapur secara permanen. Kompor freestanding sangat cocok untuk dapur minimalis yang tak perlu banyak perabotan, karena kompor modern ini tampil lebih lengkap. Terlebih, sebagian kompor gas berdiri ini didesain sebagai kompor gas 4 tungku ada pula yang sampai 6 tungku. Menarik, kan?

Harga Winn Gas Freestanding Pematik Otomatis - W 5060 new arrival

 

Kompor Gas Tanam Modern

Didesain dengan sisi yang khas, kompor tanam mengusung nilai modern yang mewah dan menawan. Bagaimana tidak, kompor gas tanam modern tampil beda dengan kompor yang ditanamkan pada meja dapur. Tak hanya terkesan rapi dan indah, tapi juga glamor. Model kompor gas terbaru pun bermunculan dengan tipe kompor gas tanam oven. Adalah kompor gas tanam yang dilengkapi dengan fitur pemanggang. Begitu juga dengan kompor gas listrik yang merupakan kompor tanam yang menggunakan tenaga listrik.

Kompor Gas Portable

Merupakan kompor gas 1 tungku yang khusus digunakan untuk camping maupun travelling. Tentu demikian, karena kompor gas portable rilis dengan desain yang simple dan ringkas tanpa mengurangi kinerja kompor gas seperti pada umumnya. Kuncinya ada pada penggunaan tabung gas LPG yang digantikan oleh gas butane. Berbentuk kaleng yang aman untuk dipasangkan dengan kompor gas camping tanpa perlu selang regulator lagi. Praktis, bukan? Benar-benar menjadi bagian dari kompor gas modern yang mendukung untuk kegiatan masak di outdoor dan juga indoor.

 

Harga Kompor Gas Portable Butane Winn Gas - 1A tampak Samping kanan

Kompor Gas Komersil

Ialah special gas stove yang diperuntukkan bagi pelaku usaha di bidang kuliner. Didesain dengan tungku yang kokoh dan kuat, membuat kompor komersil lebih pas untuk kompor rumah makan. Perabotan masak yang besar serta takaran yang banyak tak akan jadi masalah, karena ditompang oleh kompor yang terbuat dari besi cor berkualitas. Kebanyakan kompor komersial memiliki satu buah tungku, tapi ada juga kompor gas 2 tungku dan 4 tungku.

Harga Kompor Gas Komersil 1 Tungku 31-A Winn Gas

Baca juga kompor gas 3 tungku disini.

Kompor modern yang ada tidaklah hanya satu maupun dua, melainkan banyak. Anda bisa memilih kompor gas modern untuk memenuhi kebutuhan memasak di dapur sendiri maupun dapur di rumah makan secara leluasa hingga spesifik. Di Jualelektronik.com, Anda bisa menjumpai berbagai model kompor modern terbaru yang diproduksi oleh banyak merk. Lengkap dan dalam harga terjangkau pastinya. Atau kunjungi langsung ke Ruko Harco, Blok P Nomor 28-29, Mangga Dua, Jakarta Pusat.